Saturday, May 7, 2016

Blender 3D Memutar Objek Dalam Blender (Rotate)


Assalamu'alaikum :)

Setelah belajar tentang translate(geser/move) , sekarang akan di lanjut dengan belajar memutar objek.
Prinsipnya hampir sama dengan menggeser objek yaitu dengan menggunakan 3D axis yang berwarna merah ,hijau dan biru pada blender.
Untuk lebih jelas tentang 3D axis baca:

Rotate atau rotasi yang dalam blender berarti memutar objek yang telah di pilih sehingga mengalami perubahan sudut(angle) dan menghadap ke arah yang kita kehendaki.
Menu rotate dapat kita temukan di tool shelf atau kalau tidak ada tekan T untuk memunculkan tool shelf.
menu rotate blender
tool shelf Rotate
Pada saat berada di object mode kita dapat melakukan translate,rotate, dan scale pada objek sehingga berpindah posisi ,berputar dan berubah ukuran, tetapi tidak merubah bentuk dari objek .Cukup dengan klik kanan objek yang mau di manipulasi.
Untuk rotate pada edit mode sedikit lebih sulit karena kita hanya bisa me rotate dua bagian saja yaitu edge(rusuk),dan face(sisi) .Vertex kan hanya satu titik sehingga di putar kemanapun tetap sama saja ya kan?
Misalkan saya akan merotate objek kubus yang di sediakan pertama kali startup blender, pindah ke edit mode
Baca: Pindah ke edit mode
Dan tekan A satu kali untuk deselect all, tekan A lagi untuk select all.
Ketika select all dan kita rotate (R ) maka akan berputar semua ,untuk memutar bagian rusuk saja pilih Edge select dan klika pada bagian rusuk yang ingin di putar. Kalau mau bagian sisi(face) yang mau di putar klika pada face yang ingin di putar, bisa pilih banyak sekaligus sehingga tidak perlu satu-satu.
Kalau ingin me rotate objek dengan menggunakan 3d axis bisa di lakukan dengan mengganti 3d manipulator menjadi rotate sehingga 3d manipulator berubah menjadi seperti lingkaran lebih tepatnya seperti bola.
ganti 3d manipulator dengan rotate
ganti 3d manipulator dengan rotate
 
Klikdrag lingkaran besar di luar 3d manipulator ,sepertinya 3d axis juga 3d manipulator :D
Akan membuat objek berputar dengan arah pandang kita sebagai patokan, kalau bagian lingkaran kecil di tengah 3d manipulator akan memutar objek ke berbagai arah.
Kalau yang merah akan memutar objek dengan sumbu X sebagai patokan, hijau untuk sumbu Y sebagai patokan dan yang biru sumbu Z.
contoh rotate
contoh rotate
 Sekian tutorial rotate dari saya semoga bermanfaat,
jangan lupa untuk update tutorial selanjutnya dari saya :)

Load disqus comments

0 komentar